Inilah Caraku Membalas Budi Orang Yang Sudah Meninggal

Kita tentunya sangat sedih melihat orang yang kita sayangi dan yang kita cintai telah meninggalkan dunia, entah itu teman kita ataupun keluarga kita, atau bahkan orang lain yang telah pernah berbuat baik kepada kita.
ilustrasi kirim fatihah
Ini adalah cerita yang pernah terjadi dalam kehidupan saya pribadi selaku penulis :
"Ketika itu adik saya yang usianya masih 19 tahun telah meninggalkan saya karena kecelakaan, Lalu orang tua saya (Ibu) juga telah meninggal dunia namun saya belum bisa sempat membahagiakannya"
Kala itu saya berpikir bagaimana saya bisa membahagiakan adik saya yang telah dipanggil Allah swt lebih dulu, karena pada waktu kecil saya suka bertengkar dan menjahili adik saya, namun apa di kata, adik saya telah meninggal lebih duluan"
Maka caraku pada waktu itu untuk membahagiakan adik saya yang sudah dipanggil duluan adalah dengan Mengaji Yasin dan Tahlil tiap malam jum'at dan pahalanya saya niatkan buat adik saya, hal ini rutin saya lakukan sampai sekarang.
Namun ketika ibu saya juga telah meninggal dunia, saya rasa caranya tidak cukup hanya dengan membacakan yasin dan tahlil tiap malam jum'at, lalu yang saya lakukan adalah saya beramal jariyah ke masjid dan pahalanya saya niatkan buat ibu saya.
Tapi setelah saya pikir-pikir masih saja kurang cukup untuk membahagiakan mereka berdua hanya dengan membaca yasin,tahlil serta amal jariyah.
Hingga akhirnya saya temukan cara ketiga untuk membalas kebaikan mereka saya yang telah meninggal dunia, caranya yaitu dengan membacakan Surat Al-fatihah setiap saya ingat mereka.

  • Ketika saya melamun sendiri dan ingat mereka, saya bacakan fatihah

  • Ketika saya melihat seseorang mirip adik saya / ibu saya, saya bacakan fatihah

  • Ketika melihat orang lain meninggal dan teringat keluarga saya, lalu saya bacakan fatihah

  • Ketika saya senang lalu teringat keluarga saya yang telah meninggal, saya bacakan fatihah

  • Ketika saya sukses banyak uang lalu teringat mereka, saya bacakan fatihah

  • Ketika ingat kebaikan mereka, saya bacakan fatihah

  • Ketika saya makan enak lalu ingat mereka, saya bacakan fatihah

  • Ketika saya ingat masakan buatan ibu, saya bacakan fatihah


Pokoknya disetiap kesempatan saya teringat mereka, maka di saat itu pula saya langsung membaca surat al-fatihah buat mereka,  jadi intinya dengan cara yang ketiga ini saya bisa membahagiakan mereka berkali-kali dalam sehari dan cukup dengan surat al-fatihah saja (berbarengan dengan membaca surat alfatihah, tentunya selalu saya iringi dengan mendoakan untuk mereka). dengan metode cara ketiga ini membuat hati saya sedikit lega dan tidak terus menerus di rundung kesedihan

Hal ini juga saya terapkan pada orang yang saya sayangi, bukan hanya kepada keluarga kandung saja, tapi termasuk kepada teman dan bahkan orang lain yang tidak aku kenal.

Pernahkah anda mempunyai perasaan seperti ini "Hati sangat sedih dan tetesan air mata tak tertahan ketika melihat orang yang kita sayangi dan kita cintai (adik, teman, orang tua kita) telah meninggalkan kita lebih duluan, " ? Jika kalian pernah merasakan yang sama seperti saya, maka semoga tips yang saya tulis ini bisa berguna dan bermanfaat ! dan jangan lupa untuk membagikan atau menshare artikel ini, siapa tahu berguna juga buat orang lain!

Komentar

  1. terimaskih sudah share.
    insyaAllah akan saya amalkan
    salam kenal

    BalasHapus
  2. Jadilah anak yang sholeh, dan doakan orang tua. bukan baca yasin atau tahlil atau apalah yg pahalanya diberikan. Islam tak mengajarkan pemberian pahala. Jangan takabur di hadapan Allah.

    BalasHapus
  3. Jadilah anak yang sholeh, doakan bapak ibu dan saudara, mohonkan ampunan buat mereka . Pelajari islam dengan baik, karena syarat diterima amal ibadah adalah ikhlas dan mengikuti tuntunan yang telah diajarkan oleh Rasulullah.

    BalasHapus
  4. Makasih gan.. artikelnya
    Dengan niatan dan kebaikan yg kita lakukan mudah-mudahan Alloh kabulkan apa yg menjadi maksud kita...
    Yg menilai amal dan do'a kita sampai atau tidak bukan manusia kok, jdi yakini bahwa alloh mengetahui apa yg telah kita kerjakan dan kita perbuatan.. selama itu tidak bertentangan dengan ajaran
    niatatan yg baik karna Alloh akan menghasilkan kan amal yg baik pula dari Alloh..

    BalasHapus
  5. Baca tahlil dan yasin bermanfaat sekali kenapa anda larang

    BalasHapus

Posting Komentar